Mari Berbagi Ilmu

Bagi Ilmu Anda di sini

Skin Kaspersky 2012 Bahasa Indonesia

Setelah melakukan proses translasi dan penyesuaian kode yang membutuhkan waktu yang agak lama, akhirnya bisa terselesaikan juga proyek skin Kaspersky ver. 2012 dalam Bahasa Indonesia.

Jendela UtamaSkin ini berbeda dengan skin Bahasa Indonesia untuk versi sebelumnya, kalau untuk versi sebelumnya masih banyak terdapat bahasa asli di sana-sini untuk versi 2012 ini sudah berbahasa Indonesia secara (hampir) keseluruhannya dan dengan terjemah bahasa yang lebih baik pula. Jadi, para pengguna dapat lebih memahami fitur-fitur yang dimiliki oleh anti virus no. 1 dunia ini….
Kelebihan yang saya tambahkan dalam skin Kaspersky 2012 Bahasa Indonesia ini antara lain:

  1. Untuk memasukkan lisensi, sudah disediakan tombol memasukkan lisensi dengan keyfile/file kunci. Perlu diperhatikan bahwa tujuan tombol tersebut adalah untuk mempermudah memasukkan lisensi bagi komputer yang tidak dapat terhubung Internet

    Tombol Keyfile

  2. Menu-menu komponen Kaspersky pada system tray lebih banyak, sehingga lebih mudah mengakses komponen tertentu fitur kaspersky

    Tray Menu

Untuk dapat menggunakan Skin Kaspersky 2012 Bahasa Indonesia ini, sebelumnya harus diaktifkan dahulu pilihan Use Alternative Skin yang (seharusnya) ada di Settings – Advanced Settings – Appearance

Pilih Skin

Untuk memunculkan pilihan use alternative skin ini caranya adalah sebagai berikut:

  1. Aktifkan jendela Kaspersky 2012 anda kemudian klik Settings di pojok kanan atas jendela aplikasi

    Setting

  2. Setelah muncul jendela Settings klik menu Advanced Settings pilih submenu Self-Defense
  3. Hilangkan tanda centang Enable Self-Defense kemudian klik OK

    Advanced

  4. Keluarkan aplikasi Kaspersky anda dengan cara klik kanan ikon Kaspersky di system tray (pojok kanan bawah desktop) dan klik “Exit”

    Tray Exit

  5. Ganti file settings.ini yang ada di folder “C:\Program Files\Kaspersky Lab\Kaspersky Internet Security 2012\skin\layout” dengan file settings.ini yang sudah disediakan dalam paket skin kaspersky ini.
  6. Aktifkan kembali Kaspersky 2012 anda (dari Start menu), dan lihat hasilnya….opsi menggunakan skin alternatif kini telah muncul. Silahkan lakukan cara untuk menggunakan skin/tampilan alternatif Kaspersky 2012 Bahasa Indonesia sesuai dengan panduan yang telah diulas dalam artikel tentang skin kaspersky sebelumnya.

Untuk mengunduh skin ini silahkan klik gambar berikut:
Unduh

Demikian artikel rilis skin kaspersky 2012 Bahasa Indonesia ini, semoga bermanfaat. Jangan lupa komentar, kritik dan saran disampaikan untuk kesempurnaan di masa datang. Terima kasih atas kunjungannya…. 😉

5 November 2011 - Posted by | Aplikasi, Windows Apps | , , , , , , , ,

10 Komentar »

  1. kenapa pas di copas jadi semua bahasa undonesia tetapi layoutnya kok hamya muncul centang pembahasannya tidak muncul putih semua

    Komentar oleh Ganz | 14 Maret 2012 | Balas

    • Saat copas, yang perlu diperhatikan adalah jangan me replace nya ke dalam folder skin asli. Dan cukup simpan saja folder “skin Kaspersky 2012 id” ke tempat yang aman.
      Skin ini digunakan untuk Kaspersky Internet Security ver 12.0.0.374.
      Coba dicek dulu versi KIS 2012 anda…

      Komentar oleh Alfa Bravo | 20 Maret 2012 | Balas

  2. Yes berhasil… Bang, skin KASPERSKY PURE BAHASA INDONESIA gih… sama key KIS 2012 ini? tlg share ya…

    #Thank u

    Komentar oleh Nawawi Abbas | 14 April 2012 | Balas

    • Skin Kaspersky Pure Bahasa Indonesia masih dalam tahap translasi….
      sabar ya bro…
      untuk keyfile: silahkan klik ini dia

      Komentar oleh Alfa Bravo | 17 April 2012 | Balas

  3. BRO yang 2013 dong !!! bisa dicoba disini :

    http://devbuilds.kaspersky-labs.com/devbuilds/KIS2013/13.0.0.3370%28RC%29/

    Versinya sudah BUKAN BETA lagi, alias RC / Release Preview.

    Ditunggu bahasa indonesianya… hidup indonesia

    Komentar oleh NEW VERSION OF KASPERSKY IS 2013. | 8 Juli 2012 | Balas

    • sorry, name ane Doni

      Komentar oleh DONI W. | 9 Juli 2012 | Balas

    • Sorry, Bro… versi RC saya gak brani nyoba…
      saya cek di database produk rilis resmi belum ada…
      sebaiknya sedikit bersabar dulu… 😉

      Komentar oleh Alfa Bravo | 18 Juli 2012 | Balas

      • udah final bro !

        Komentar oleh WS | 1 November 2012

    • sudah final memang… dan sedang saya pake… proses skninnasi sedikit lebih rumit dari pada versi sebelumnya, tapi tetap bisa kok… sekarang masih dalam tahap translasi….

      Komentar oleh Alfa Bravo | 4 Januari 2013 | Balas

  4. bro…setting.ini tiap skin apa beda??? coz setting.ini-ku dah tak ganti waktu donlot skin2 laen….

    Komentar oleh hughet | 12 November 2012 | Balas


Tinggalkan Balasan ke Alfa Bravo Batalkan balasan